Rabu, 12 September 2012

menjadi guru tuh ga mudah!
mengajar itu hal yang sangat sulit...
terkadang orang menganggap sepele kepada guru dan selalu mencela guru..
dari pengalamanku selama PPL ini aku mulai mengubah persepsiku selama ini tentang guru-guruku yang dulu...
hal-hal yang harus dilakukan oleh guru tiap harinya sebelum mengajar adalah:
1. guru harus membuat RPP minimal tiga hari sebelum mengajar
2. guru harus mencari bahan-bahan pembelajaran untuk menambah wawasannya supaya saat siswa bertanya mengenai hal-hal yang sedang terjadi guru dapat menjawab pertanyaan terebut.
3. guru harus mencari games-games pembelajaran agar siswa tidak bosan saat pelajaran nanti.
4. guru harus menyiapkan mental yang kuat untuk tidak menampakan ekspresi kesal, marah dan bete kepada siswa ketika siswa membuat ulah yang tidak disukainya.
5. guru harus menyiapkan busana yang akan dikenakannya supaya kelihatan rapi agar ketika guru meminta siswa untuk merapikan pakaiannya siswa dapat melihat contoh dari pribadi guru tersebut.
Selain itu, seorang guru harus dapat disenangi siswa dengan cara:
1. Jangan menjaga jarak dengan siswa agar siswa dapat melihat bahwa kita sebagai guru juga dapat menjadi teman mereka.
2. Jadilah guru yang pintar baik dalam membangun hubungan ataupun menjelaskan pembelajaran.
3. Buatlah games-games dalam pembelajaran karena anak-anak memerlukan penyegaran dalam belajar.
4. Jangan berteriak untuk menenangkan siswa yang ribut, tapi diamlah sejenak maka siswa akan mulai tenang.
5. Jadilah guru yang disenangi,disegani dan dihormati. Kita boleh menempatkan diri sebagai teman siswa namun buatlah batasan sehingga mereka tidak menganggap remeh kita.
So siapa yang bilang menjadi guru itu mudah dan merupakan pekerjaan biasa saja?? So hormati dan hargailah guru kita guysss.. ^_^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar